Sabtu, 21 Maret 2015

KAMAR KOST JOGJA- Menyulap Kamar Kos Sempit Dan Murah Menjadi Seperti Kos eksklusif

Jogja identik dengan sebutannya sebagai kota pelajar. Tidak mengherankan apabila saat ini kos-kosan menjamur dimana-mana. Mulai dari kosan murah meriah hingga kosan ekslusif dengan harga selangit, semua tersedia.
Nah buat kamu teman-teman mahasiswa yang punya kamar kosan sempit, jangan berkecil hati dulu. Siapa bilang kosan sempit nan murah meriah tak bisa kalah keren dibanding kosan ekslusif? Bisa banget!!
Cek tips ini dulu deh ya wink emoticon
1. Cat tembok kamar kosan dengan warna muda yang lembut, dan soft agar ruangan terlihat lebih luas tanpa meninggalkan kesan norak (karena warna muda yang cetar cederung terlihat norak jadi pilihlah yang lembut).
2. Aplikasikan dengan warna favoritmu dengan memberi pattern kecil (usahakan hanya kecil-kecil namun rapi. karena pattern/corak besar memberi kesan penuh pada ruangan) dengan warna favoritmu.
3. Manfaatkan seluruh sisi kosong. Kita bisa meletakkan rak buku kecil beberapa jengkal dai kasur tempat kita tidur. Atau bisa juga menjadikan ruang dibawah ranjang kasur sebagai laci atau tempat penyimpanan.
4. Miliki barang seperlunya saja. Kamu tidak perlu membeli barang-barang hanya karena suka lalu ditimbun didalam kamar. Selain boros, hal tersebut juga mengakibatkan kamarmu menjadi penuh dan sumpek.
5. Rapikan kamar setiap hari. Minimal pagi hari saja.

Mudah bukan?! Yuk dicoba!!

#Art_Work_Jogja #Jogja_Wallpainting #Jasa_Cat_Murah #Wall_Painting_professional 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar